PWK Salurkan Ratusan Bingkisan Lebaran untuk Warga Kurang Mampu di Ketapang - LensaJurnalis.com | Sumber Informasi Terkini

Breaking

Home Top Ad

Minggu, 23 Maret 2025

PWK Salurkan Ratusan Bingkisan Lebaran untuk Warga Kurang Mampu di Ketapang

Foto : Anggota PWK saat menyerahkan bantuan kepada warga Ketapang yang kurang mampu. (Lensajunalis.com/HN)


Ketapang, Lensajurnalis.com  – Persatuan Wartawan Kalimantan Barat (PWK) kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan menyalurkan ratusan bingkisan Lebaran kepada warga kurang mampu dan lanjut usia di Ketapang, Kalimantan Barat pada Sabtu (22/3/2025).


Bingkisan tersebut berisi kebutuhan pokok, seperti beras dan minyak goreng, yang diharapkan dapat membantu penerima dalam menyambut Hari Raya Idulfitri.


Ketua Umum PWK, Verry Liem, mengungkapkan bahwa kegiatan berbagi ini telah menjadi tradisi tahunan yang terus dijalankan organisasi.


"Kegiatan ini telah menjadi program tahunan PWK sebagai bentuk kepedulian kami terhadap sesama, terutama bagi mereka yang membutuhkan," ujarnya.


Verry juga berharap bantuan tersebut dapat memberikan manfaat besar bagi para penerima serta menjadi ladang amal bagi semua pihak yang terlibat. "Semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban mereka, sekaligus menjadi bukti nyata kepedulian PWK terhadap masyarakat kecil," tambahnya.


Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat. Banyak di antara mereka yang merasa sangat terbantu, terutama menjelang Lebaran, di mana kebutuhan pokok cenderung meningkat. Dengan adanya pembagian sembako ini, diharapkan kebahagiaan bisa dirasakan lebih merata, dan beban ekonomi masyarakat kurang mampu dapat sedikit teringankan.


PWK berkomitmen untuk terus menjalankan program sosial semacam ini di masa mendatang, dengan harapan dapat menjangkau lebih banyak penerima manfaat dan semakin mempererat rasa kebersamaan di tengah masyarakat. (HN)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Bottom Ad