KALIANDA, Lensajurnalis.com – Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Lampung Selatan, M. Sefri Masdian, mendampingi kegiatan pelatihan anjing pelacak K9 yang diselenggarakan oleh Jaringan Satwa Indonesia (JAAN) di halaman kantor Damkarmat, Selasa sore (14/4/2025).⁸
Dalam sambutannya, Sefri menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap pelatihan yang dinilai sangat bermanfaat, khususnya dalam upaya pencegahan penyelundupan satwa liar yang dilindungi.
“Kami sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan ini. Mengingat posisi strategis Kabupaten Lampung Selatan sebagai pintu gerbang antara Pulau Jawa dan Sumatera, wilayah ini kerap menjadi jalur penyelundupan satwa dilindungi,” ujar Sefri.
Ia juga menyebutkan bahwa sejumlah operasi gabungan yang melibatkan SKW III Lampung BKSDA Bengkulu-Lampung, Badan Karantina Lampung, dan KSKP Bakauheni bersama tim K9 dari JAAN, telah berhasil menggagalkan penyelundupan satwa di Pelabuhan Bakauheni.
Sementara itu, Site Manager K9 Lampung, Anggraini Puspa Wardhani, yang akrab disapa Rani, hadir bersama tim menggunakan kendaraan operasional khusus K9. Mereka membawa empat anjing pelacak: K9-Sprockel (ras Sprockel Spaniel), K9-Bailey (Cocker Spaniel), K9-Raju (Labrador Mix Malinois), dan K9-Bibi (Pointer). Keempatnya didatangkan dari Belanda dan telah mendapatkan pelatihan khusus di negara asalnya.
Menurut Rani, pelatihan harian sangat penting untuk mempertahankan dan meningkatkan kemampuan anjing pelacak K9. Karena itu, dibutuhkan lokasi latihan yang tenang, steril, dan bervariasi agar anjing-anjing tersebut semakin fokus dan terlatih.
“Salah satu lokasi yang cocok adalah halaman kantor Damkarmat serta area parkir kendaraan pemadam. Dalam pelatihan ini, kami menyembunyikan objek sampel satwa di antara kendaraan untuk dilacak oleh K9,” jelas Rani.
JAAN, lembaga non-pemerintah yang bergerak di bidang penyelamatan satwa, telah bekerja sama erat dengan berbagai instansi seperti SKW III Lampung BKSDA Bengkulu-Lampung, Badan Karantina Lampung, dan KSKP Bakauheni dalam upaya menjaga kelestarian satwa di Indonesia. (kmf)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar